Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2013

"Hah?" vs "Alhamdulillah"

"Jadi kapan nikahnya?" -setengah bercanda- "Januari" -agak serius- Mendengar pernyataan itu, ada dua jenis reaksi yang berbeda dari dua kelompok orang yang berbeda. Kelompok pertama yaitu kelompok yang belum nikah, reaksinya: mencengkeram tangan aku, melototin aku, sambil bersuara keras "HAH??" Kelompok kedua yaitu kelompok yang sudah nikah, reaksinya hanya tersenyum sambil mengucap "Alhamdulillaaaahh" Agak lucu juga liat dua reaksi yang beda itu. Yang aku liat sih, mereka yang sudah nikah berarti udah tau nilai-nilai plus dari pernikahan dan kehidupan setelah pernikahan, jadi ikut senang melihat ada temannya yang mau nyusul. Sedangkan mereka yang belum nikah mungkin belum mengerti apa itu pernikahan dan bagaimana kehidupan setelah pernikahan, jadi reaksi kagetnya aja yang lebih kelihatan. Padahal pasti semuanya sama-sama kaget denger berita-bukan-bercanda-tapi-disebutkan-dalam-percakapan-bercanda itu :D Lalu kemudian jadi senang den

When he's "back"

Ketika dia kembali muncul di TV setelah hampir 3 taun ga terlihat, dia beneran bikin aku gemeteran -dalam arti sebenarnya- sesaat setelah dia mengeluarkan suara emasnya. Dari malam sebelumnya aku udah deg-degan sendiri. Siangnya, beberapa menit sebelum dia muncul di tv, deg-degannya udah kaya mau nerima pengumuman spmb. Aku terpana pada saat dia lagi menunjukkan suara emasnya. Dan sesaat setelah dia selesai nyanyi, tangan aku shaking, gemeteran. Ini ga berlebihan loh, seriusan ini yang terjadi di hari Sabtu 20 April 2013. Sampe sekarang sih kadang aku masih ga habis pikir, apa yang bikin aku sebegininya sama dia. Even setelah 3 taun dia ga terlihat penampakannya dan kabarnya pun hanya terdengar samar-samar dari timeline twitternya yg jarang update, ternyata aku masih "gila" pas ngeliat dia. Aku ga ngerti ada magnet apa di diri dia yang bikin 3 tahun kekosongan itu sama sekali ga mengubah pandangan aku ke dia. 3 tahun bukan waktu yang sebentar loh.. Seperti